Senin, 26 April 2021

Tempat wisata Lamongan yang bisa kamu kunjungi

 Hey buat kamu yang hobi travelling ke seluruh penjuru nusantara, pastinya kamu membutuhkan beberapa opsi tempat yang ingin kamu kunjungi. Pastinya kamu perlu menentukan budget, view yang indah, dan arena yang menyenangkan.

Kali ini saya akan share beberapa tempat wisata di Lamongan yang bisa kamu kunjungi. Lamongan adalah sebuah kabupaten yang letaknya di Jawa Timur dan sangat terkenal dengan sebutan Kota Tahu campur, atau Soto Lamongan dan yang paling banyak dan tidak asing adalah Pecel Lele Lamongan.

Nahh.. Ternyata, di Kabupaten ini juga ada tempat wisata yang low budget yang bisa kamu kunjungi. Yukkk check it out.



1. WBL (Wisata Bahari Lamongan) 

Wisata Bahari Lamongan terletak di Laongan bagian utara, tepatnya di tepi laut. Jadi di sana terdapat beberapa wahana seperti di Duvan dan juga Waterboom serta view pantai yang indah. Icon dari wisata ini adalah Kepiting Raksasa. 

Untuk tiketnya cukup terjangkau, kamu bisa membayar dengan biaya Rp. 100.000 untuk masuk ke WBL saja. Ada juga tiket langsungan dengan Mazola kamu hanya membayar tiket sejumlah Rp. 150.000.



2. Mazola (Maharani Zoo Lamongan) 

Mazola adalah goa Maharani yang sudah dilengkapi dengan kebun binatang. Dahulunya tempat ini hanyalah wisata Goa Maharani, tapi sekarang kamu dapat melihat dan berinteraksi dengan benerapa hewan di sana. Letak Mazola adalah seberang WBL. 

Untuk tiket masuk Mazola saja sekitar Rp. 80.000 per orang. Kamu bisa masuk ke bird cage dan berinteraksi dengan burung2 yang cantik di dalam cage. 






Tidak ada komentar:

Posting Komentar